Ketua DPRD Jemi Hendra hadiri KLHS dalam RPJMD)Kabupaten Dharmasraya

 



Dharmasraya (Indomen.co.id) - Ketua DPRD Dharmasraya Jemi Hendra hadiri Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Dharmasraya sukses dilaksanakan di Auditorium Kantor Bupati Dharmasraya bekerja sama dengan Pusat Studi Lingkungan Hidup (PSLH) Universitas Andalas. Selasa,(11/03/2025).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Wakil Bupati Dharmasraya Leli Arni serta dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya Jemi Hendra, Forkopimda, Instan Vertikal, Sekretaris Daerah, OPD serta tamu undangan lainnya.

Konsultasi Publik KLHS RPJMD Dharmasraya bertujuan untuk menyusun Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Dharmasraya Tahun 2025-2030.

Yang tak kala penting kata Ketua DPRD Jemi Hendra,  disela sela kesibukannya menghadiri acara tersebut, ia menyampaikan kepada Media ini, perlunya melibatkan masyarakat, akademisi, dan organisasi lingkungan dalam penyusunan KLHS, agar kajiannya lebih objektif dan berbasis data ilmiah.

Dan disamping itu, KLHS dalam RPJMD harus selaras dengan kebijakan nasional maupun peraturan daerah yang berkaitan dengan perlindungan lingkungan, seperti UU Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup,terang Jemi.(sa)

0 Komentar